Hujan Deras Picu Longsor di Dusun Cimanggu, Bagian Dapur Rumah Warga Jebol

BANJAR, LingkarJabar  – Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, menyebabkan tanah longsor di Dusun Cimanggu, RT 05 RW 02, Desa Batulawang, Kecamatan Pataruman. Longsoran tanah tersebut menerjang bagian belakang rumah milik seorang warga hingga tembok dapur jebol, Senin 13 Januari 2025 kemarin sekitar pukul 16.30 WIB.

Pemilik rumah, Lina Nurlina, menceritakan detik-detik sebelum kejadian. Menurutnya, awalnya ia melihat air masuk ke bagian dapur rumahnya. Tidak lama kemudian, tanah di belakang rumah longsor dan menghantam dapur hingga tembok jebol.

“Awalnya ada air dulu masuk, terus tanah langsung jatuh dari atas. Itu sekitar pukul 16.30 WIB, waktu hujan deras sedang mengguyur,” ujar Lina kepada awak media.

Baca Juga :  Ketua FPII Setwil Jabar Geram Dan Kutuk Tindakan Oknum Pejabat Di Kabupaten Karawang

Akibat hantaman longsor tersebut, selain tembok dapur yang jebol, seluruh barang di dapur tertimpa material longsoran dan menjadi kotor. Lina mengungkapkan bahwa saat ini semua barang di dapur sudah dipindahkan untuk menghindari kerusakan lebih lanjut.

“Selain bagian dapur jebol, semua barang di dapur juga kotor karena tertimpa reruntuhan. Sekarang barang-barang itu sudah dipindahkan,” jelasnya.

Salah satu tetangga Lina, Tono, mengaku terkejut saat mendengar Lina meminta tolong. Ketika ia datang ke lokasi, ia melihat tanah longsor dari area belakang rumah Lina menghancurkan bagian dapur.

“Saya mendengar Lina minta tolong. Pas saya lihat, ternyata tanah di belakang rumahnya longsor dan menghantam dapur sampai jebol,” kata Tono.

Baca Juga :  Misteri Loncatnya Seorang Pria Dari Jembatan Merah Cinumpang Sukabumi

BPBD Langsung Turun ke Lokasi

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik (Kasi Darlog) BPBD Kota Banjar, Yudi Andiana, mengatakan pihaknya menerima laporan dari warga terkait kejadian tersebut. Tim BPBD segera bergerak menuju lokasi untuk melakukan pengecekan, asesmen, serta membantu membersihkan material longsoran yang masuk ke dapur.

“Tadi kami mendapat informasi dari warga dan langsung melakukan pengecekan ke lokasi sekaligus asesmen sebagai bahan laporan,” jelas Yudi.

Beruntung, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa. Namun, pemilik rumah mengalami kerugian materi akibat rusaknya tembok dapur.

“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa. Tapi pemilik rumah mengalami kerugian materi karena tembok dapurnya jebol,” tambahnya.

Yudi juga mengimbau warga Kota Banjar agar tetap waspada mengingat cuaca ekstrem yang diperkirakan masih akan berlangsung dalam beberapa hari ke depan.

Baca Juga :  Pohon Rambutan Besar Tumbang, Tim BPBD dan Relawan Jabar Bergerak Evakuasi Lokasi

“Kami menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada karena cuaca ekstrem seperti ini diperkirakan masih akan terjadi beberapa hari ke depan,” pungkasnya. (Johan)