Berita  

Bhabinkamtibmas Desa Sukasari Polsek Cisaat galang dana kemanusiaan untuk bantu rumah warganya korban gempa Cianjur

 

Cisaat- Bhabinkamtibmas Polsek Cisaat Polres Sukabumi Kota Bripka Tedi Media menggalang dana kemanusiaan dari para dermawan untuk membantu salah satu warganya Ma Cicah (70) yang beralamat di Kp.Tanjung Arum Rt 31/04 Desa Sukasari Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi yang dinding rumahnya roboh akibat gempa bumi yang melanda Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa Barat.Sabtu(3/12/22).

Bencana yang menimpa daerah tersebut mendorong personel Bhabinkamtibmas Polsek Cisaat Desa Sukasari Bripka Tedi Media untuk mengumpulkan dana dari para dermawan untuk meringankan beban korban gempa.

“Aksi kemanusiaan ini sebagai bentuk kepedulian antarsesama dalam membantu meringankan beban salah satu warga binaanya,” ujar Bripka Tedi Media.

Bripka Tedi mengkoordinir langsung para dermawan untuk mengumpulkan dana seikhlasnya, yang dimana kegiatan itu dilaksanakan untuk membeli material bahan bangunan.

Baca Juga :  Ivan Oktavian Bantah Dugaan Penganiayaan terhadap Insan Pers

“Hari ini kami menggerakkan dan mengetuk hati kemanusiaan dari rekan rekan dermawan untuk membantu saudara kita yang terdampak musibah. Olehnya mari kita mengulurkan tangan kita untuk menyisihkan sedikit rejeki yang kita miliki,” ucapnya.

Kapolsek Cisaat AKP Deden Sulaeman.S.H.,M.H mengatakan diharapkan bantuan dari para dermawan yang dikumpulkan melalui Bhabinkamtibmas tersebut dapat membantu warganya yang terdampak bencana tersebut.

“Sedikit banyaknya yang berikan itu akan menjadi ladang amal dan ibadah untuk kita sendiri, dan semoga apa yang kita berikan hari ini dapat membantu saudara kita yang membutuhkan,” tambahnya.