Berita  

Pos Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Polsek Cisaat siagakan Personil Gabungan

 

Cisaat– Dalam rangka perayaan Natal 2022 dan tahun baru 2023 (Nataru), Polsek Cisaat Polres Sukabumi Kota gelar operasi Kepolisian kewilayahan dengan sandi Operasi Lilin Lodaya 2022.

Operasi Lilin Lodaya sendiri dilaksanakan selama 10 hari, terhitung dari tanggal 23 Desember 2022 hingga nanti tanggal 3 Januari 2023.

Di wilayah hukum Polsek Ciaaat Pos Pam Nataru didirikan di Komplek Disen Cisaat berlokasi di Jalan Raya Cisaat Desa Sukamanah Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi.
Adapun personil Pos Pam gabungan terdiri dari unsur Forkopincam Kecamatan Cisaat yaitu Polsek, Koramil,Puskesmas Cisaat Kecamatan Cisaat dan di bantu dari Brimob Polda Jabar.

Kapolsek Cisaat AKP Deden Sulaeman,S.H.,M.H mengatakan“Pengamanan Nataru petugas pos pam akan di tempatkan di beberapa titik kemacetan jalur dari arah jakarta menuju Sukabumi tujuannya untuk mengurai kemacetan yang biasanya terjadi lonjakan arus lalulintas menjelang liburan Natal dan Tahun baru.

Baca Juga :  Calon Wakil Wali Kota Banjar Nomor Urut 3 Kembali Gelar Kampanye Tatap Muka di Lingkungan Sumanding Wetan

Kemudian juga didirikan Gerai layanan Vaksinasi yang sudah di tempatkan petugas kesehatan dari Puskesmas yang memberikan layanan Vaksinasi mulai dari Dosis 1,2,3 dan Bosster.tentunya ini untuk mempermudah masyarakat mendapatkan layanan Vaksinasi.” kata Kapolsek Cisaat.

Ia menambahkan, di wilayah Kecamatan Cisaat tidak memiliki Gereja. Namun demikian pihaknya bersama personel Tiga Pilar akan menggencarkan patroli gabungan guna mencegah potensi gangguan Kamtibmas.

“Kami minta kesadaran masyarakat untuk menahan diri tidak merayakan malam pergantian tahun dengan uforia. Tetap di rumah saja bersama keluarga.” pintanya.