Berita  

Desa Tangkil Bangun Jalan Desa Dengan Anggaran Samisade Tahun 2023 Sepanjang 1000 M x 3 M x 0,15 M

 

BOGOR,Lj – Pemerintah Desa Tangkil kecamatan Caringin kabupaten Bogor, hari ini (kamis,03/08) melaksanakan kegiatan Lounching program Satu Miliar Satu Desa (Samisade) dikampung Loji Rw 04, acara Lounching yang dihadiri langsung oleh Camat Caringin Endi Rismawan S,sos didampingi kepala desa Tangkil H.Acep Awaludin, kasi Ekbang, kasi pemerintahan, Babinsa Babinmas, tokoh agama dan tokoh masyarakat diawali dengan syukuran yang dipimpin oleh ustad setempat.

Kepala Desa Tangkil H.Acep Awaludin mengatakan bantuan keuangan Satu Miliar Satu Desa yang dikucurkan oleh pemerintah Kabupaten Bogor tahun 2023 direalisasikan di wilayah Kp.Loji RW 04 meliputi 3 RT (RT 01,02 dan 03) dengan membangun jalan sepanjang 1000 meter x 3 meter x 0,15 dan kelengkapannya, ungkap Kades Tangkil H.Acep Awaludin kepada Lingkar Jabar.

Baca Juga :  Pelepasan 435 Jemaah Haji Garut oleh Bupati dan Dirjen PHU Kemenag RI

Masih dikatakannya, untuk wilayah Desa Tangkil masih banyak jalan Desa yang perlu diperbaiki, mudah mudahan dengan adanya bantuan Samisade dari pemerintah Kabupaten Bogor ini, pekerjaan rumah terkait pembangunan infrastruktur jalan didesa Tangkil bisa terakomodir dan masyarakat bisa menikmatinya.

” Kalau jalan desa sudah bagus, secara otomatis tidak hanya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat saja, akan tetapi masalah pendidikan, kesehatanpun akan ikut terbantu.” jelas H.Acep Awaludin kepala Desa Tangkil.

Sementara itu Camat Caringin dalam sambutannya mengatakan, ada beberapa faktor yang harus diperhatikan dalam anggaran Samisade ini seperti waktu pengerjaan yang harus tepat waktu dan pekerjaannya yang harus sesuai dengan RAB dan masyarakat sekitar harus dilibatkan dalam pengerjaanya dalam upaya menambah penghasilan masyarakat itu sendiri.pungkas (Iy/red)

Baca Juga :  Perbaiki Rumah Warga, Satgas Yonif 310/KK Buktikan Kepeduliannya Pada Masyarakat Perbatasan

 

Editor : Ferdi