Bogor, Lingkar Jabar – Ratusan guru se-kecamatan Cigombong yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), pada tanggal 25 November 2023, mengikuti jalan sehat yang dipusatkan di alun alun kantor Desa Ciburayut kecamatan Cigombong kabupaten Bogor.
Acara jalan sehat ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Guru Nasional ke 78 dan HUT PGRI.
Dalam kegiatan tersebut Camat Cigombong didampingi ketua PGRI dan ketua Panitia melepas langsung pesrta jalan sehat
Ketua PGRI Cabang Cigombong Ahmad Zulfikar mengatakan, pada tahun ini, HUT PGRI Ke-78 tidak hanya jalan sehat saja. Tapi beberapa kegiatan juga digelar untuk merawat dan menjaga seni dan budaya tradisional.
“Perayaan HUT PGRI tahun ini sangat berbeda dari tahun sebelumnya. Tahun ini kita lebih menampilkan seni dan budaya tradisional.
Zulfikar juga menyebutkan PGRI Cabang Cigombong terus berupaya berupaya menjadi pionir organisasi masyarakat untuk ikut bersama-sama Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Pusat mengangkat kultur Lokal dan juga mensukseskan kurikulum merdeka.ucapnya
Sementara itu, Camat Cigombong R.E Irwan Somantri mengapresiaai kegiatan peringatan HUT PGRI Ke-78 dengan jalan sehat. Hal ini menunjukkan, bahwa PGRI Kecamatan Cigombong guyub rukun, kompak, dan selalu menjaga kebersamaan dalam menjalankan aktivitas sebagai guru dan tenaga pendidik.
Camat Cigombong juga berpesan kepada PGRI agar dalam memberikan pendidikan anak-anak siswa-siswi, tidak hanya menjadi tenaga pendidik saja. Tapi harus mengajarkan budi pekerti yang baik dan punya etika sopan santun yang baik serta berahlakul karimah.
“Pedidikan budi pekerti sangat penting dalam membangun karakater generasi penerus kita yang berkualitas secara intelektual dan religius,” tukasnya.(Iy/red)