Berita  

Bantuan BPNT Mandiri Dikecamatan Cijeruk Sudah Disalurkan Oleh Agen

.
BOGOR,LJ – Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Mandiri berupa sembako dari Kementerian Sosial RI di wilayah Kecamatan Cijeruk kabupaten Bogor berjalan baik.

Demikian dikatakan ketua TKSK usai memantau langsung penyaluran program Bantuan Pangan Non Tunai di Desa Cibalung, Kecamatan Cijeruk,minggu (13/9/2020).

“Alhamdulillah penyaluran bansos berjalan dengan baik. Baik jumlah, kwalitas maupun ketepatan sasaran warga penerima bantuan sudah sesuai dengan pedoman umum,” ungkap Wahyu

Sementara itu Erus salah seorang agen menyampaikan terimakasih atas kunjungan dan pantauan langsung yang dilakukan TKSK dan juga babinsa dan babinmas tersebut.Ia pun menyampaikan terimakasih atas komoditi yang disalurkan sangat bagus.sehingga KPM pun merasa puas.

Hal senadapun dikatakan Aminah salah seorang warga penerima bantuan mengatakan, Dengan adanya bantuan ini, beban kehidupan dan biaya pengeluarannya untuk pemenuhan sebagian kebutuhan pangan menjadi lebih ringan dimasa pandemi Covid 19.

Dirinya memgucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh pemerintah.akan tetapi walaupun demikian,dirinya berharap pandemi Covid 19 ini bisa cepat selesai..pungkasnya (Red)
Baca Juga :  Diduga Tidak Puas Hasil Audens Rumah Sakit Sekarwangi Di Pasang Poster Kritikan Oleh Barisan Aktivis Mahasiswa Sukabumi